Wisata

Agar Miliki Kesan Menarik, Sejumlah Tempat Wisata di Garut Dibenahi Sambut Libur Nataru

×

Agar Miliki Kesan Menarik, Sejumlah Tempat Wisata di Garut Dibenahi Sambut Libur Nataru

Sebarkan artikel ini
Situ Cangkuang di Kecamatan Leles, Kabupaten Garut. (Foto: Istimewa)

GOSIPGARUT.ID — Menyambut libur akhir tahun 2023, sejumlah tempat wisata yang dikelola Pemerintah Kabupaten Garut terus dibenari agar wisatawan yang datang ke daerah ini memiliki kesan menarik dan mau berkunjung lagi.

“Untuk infrastruktur destinasi persiapan libur Nataru (Natal dan Tahun Baru) kami sudah siap, kami juga melakukan persiapan dari sisi di destinasinya diperbaiki,” kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Garut Agus Ismail.

Ia menuturkan Disparbud Garut terus melakukan upaya pembenahan terhadap seluruh destinasi wisata di Garut, khususnya yang dikelola langsung oleh pemerintah daerah.

Baca Juga:   Pelaku Usaha Wisata di Garut Keluhkan Banjir Kahatex yang Kerap Terjadi

Agus menyebutkan destinasi wisata milik pemerintah yang siap menyambut musim libur akhir tahun yakni Situ Cangkuang di Kecamatan Leles, kemudian Situ Bagendit di Kecamatan Banyuresmi, dan wisata alam lainnya di kawasan selatan Garut yakni wisata pantai.

“Prioritas yang dikelola pemerintah yaitu Bagendit, Cangkuang, lalu daerah selatan seperti Pantai Santolo dan Rancabuaya. Untuk infrastruktur wisata sudah selesai,” ujarnya.

Baca Juga:   Tujuh Kecamatan di Garut Berada di Level Zona Merah

Agus menyampaikan persiapan lainnya yaitu akses jalan utama dari luar daerah menuju Garut juga sudah bagus, begitu juga dari jalan raya ke kawasan destinasi wisata sudah dilakukan perbaikan untuk kenyamanan saat dilintasi kendaraan bermotor.

“Secara umum setidaknya memberikan kenyamanan untuk akses menuju tempat wisata, seperti kondisi jalan utamanya sudah bagus,” tuturnya.

Baca Juga:   PSBB Diperpanjang, Pemkab Garut Izinkan Tempat Wisata Buka

Agus menyampaikan, sejumlah ruas jalan yang dilakukan perbaikan di tahun anggaran 2024 di antaranya Jalan Hasan Arif sebagai akses menuju Situ Bagendit, kemudian jalan menuju wisata Gunung Papandayan, maupun Jalan Samarang.


Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News, WhatsApp Channel dan Telegram Channel
Konten berbayar berikut adalah iklan platform Recreativ, Mixadvert, dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *