Peristiwa

Arus Mudik Sehari Pascalebaran, Polres Garut Berlakukan 10 Kali Sistem One Way

×

Arus Mudik Sehari Pascalebaran, Polres Garut Berlakukan 10 Kali Sistem One Way

Sebarkan artikel ini
Suasana arus mudik di jalur Garut sehari pascalebaran Idul Fitri 2024.

GOSIPGARUT.ID — Arus mudik sehari pascalebaran, Kamis (11/4/2024) di jalur selatan Garut masih terpantau ramai. Dengan kondisi begitu dan demi lancarnya arus mudik, tak heran jika petugas Satuan Lalu lintas Polres Garut memberlakukan sistem satu jalur (one way) sampai 10 kali.

Kasat Lantas Polres Garut Iptu Aang Andi Suhandi, mengatakan pada H+1 Lebaran Idul Fitri tahun 2024, di jalur mudik Kabupaten Garut mengalami peningkatan volume kendaraan. Jalur mudik tersebut jalur Limbangan – Malangbong dan jalur Kadungora – Cilawu.

“Di kedua jalur tersebut dipadati oleh arus mudik dari arah Bandung menuju Tasikmalaya. Kepadatan terjadi sejak pukul 07.00 sampai pukul 11.30 WIB, sehingga petugas telah melaksanakan sistem one way sebanyak 10 kali,” kata dia.

Baca Juga:   Kerusuhan Kanjuruhan Usai Laga Arema-Persebaya Disorot Media Internasional

Aang menambahkan, di jalur Limbangan – Malangbong terjadi sebanyak 8 kali, dan jalur Kadungora – Cilawu sebanyak 2 kali.

Menurut dia, kepadatan kendaraan arus mudik terjadi karena adanya aktifitas masyarakat di sekitar Pasar Limbangan, Pasar Lewo, dan Pasar Bandrek. Selain itu, juga adanya warga yang melakukan silaturahmi dan mengunjungi tempat-tempat wisata di Garut sehingga arus lalu lintas meningkat.

Baca Juga:   Polisi Tangkap Dua Pelaku Pungli di Kawasan Wisata Cipanas Garut

Aang menuturkan jika pihaknya masih melakukan pemantauan dan patroli lalu lintas apabila kembali terjadi kepadatan arus lalu lintas. Ia mengimbau kepada para pemudik agar tetap berhati-hati apalagi cuaca sedang hujan. Taati peraturan lalu lintas, dan apabila lelah agar beristirahat. ***


Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News, WhatsApp Channel dan Telegram Channel
Konten berbayar berikut adalah iklan platform Recreativ, Mixadvert, dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *