Budaya

Balai Besar Guru Penggerak Jabar Gelar “Kareta Sobat Nganjang Ka Situs Budaya Cangkuang” di Garut

×

Balai Besar Guru Penggerak Jabar Gelar “Kareta Sobat Nganjang Ka Situs Budaya Cangkuang” di Garut

Sebarkan artikel ini
Kegiatan "Kareta Sobat Nganjang Ka Situs Budaya Cangkuang" yang berlokasi di Situs Candi Cangkuang, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Selasa (13/8/2024). (Foto: Yogi Budiman)

GOSIPGARUT.ID — Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Jawa Barat melaksanakan kegiatan bertajuk “Kareta Sobat Nganjang Ka Situs Budaya Cangkuang” mengambil lokasi di Situs Candi Cangkuang, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Selasa (13/8/2024).

Kepala Balai Besar Guru Penggerak Provinsi Jawa Barat, Mohammad Hartono, menyatakan bahwa Balai Besar Guru Penggerak telah berdiri selama dua tahun dengan tugas utama mengembangkan dan memberdayakan guru-guru di seluruh Jawa Barat.

Kegiatan ini, lanjut dia, merupakan bagian dari upaya untuk menjangkau guru-guru di seluruh wilayah provinsi, dengan turun langsung ke lapangan guna memberikan pemahaman mengenai perubahan ekosistem pendidikan.

Baca Juga:   Saung Angklung Udjo akan Dikembangkan di Bagendit Garut

Pihaknya mengambil inisiatif jemput bola dengan mendatangi daerah-daerah yang mungkin selama ini belum terjangkau. “Kami ingin memastikan semua guru di Jawa Barat bisa merasakan kehadiran Balai Besar Guru Penggerak,” ujar Hartono.

Menurut dia, kegiatan serupa telah dilaksanakan di berbagai kabupaten dan kota lainnya di Jawa Barat, termasuk di Situs Candi Cangkuang ini.

Baca Juga:   LDKS SMKN 1 Garut Alami Peningkatan Tiap Tahun

Hartono menegaskan komitmennya untuk terus bergerak ke 27 kabupaten/kota di Jawa Barat dalam rangka menyapa guru-guru yang belum pernah bertemu dengan Balai Besar Guru Penggerak.

Kegiatan ini terbuka untuk semua. Pihaknya menyediakan layanan-layanan informasi terkini dan menghadirkan sosok-sosok inspiratif. “Harapan kami, para guru bisa saling menginspirasi, karena untuk bisa menginspirasi, guru juga perlu mendapatkan inspirasi,” tambahnya.

Baca Juga:   Sebagai Reward, SMKN 1 Garut Umrohkan Enam Tenaga Pendidiknya

Hartono mengungkapkan, Provinsi Jawa Barat saat ini memiliki sekitar 18.347 guru penggerak, dengan 1.424 di antaranya berada di Kabupaten Garut. Ia berharap para guru penggerak ini dapat menjadi teladan dan inspirasi bagi guru-guru lainnya.


Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News, WhatsApp Channel dan Telegram Channel
Konten berbayar berikut adalah iklan platform Recreativ, Mixadvert, dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *