GOSIPGARUT.ID — Bakal calon legislatif (Bacaleg) Senayan dari daerah pemilihan Kabupaten/Kota Garut dan Tasikmalaya, H Holil Aksan Umarzen, membagikan visi misi untuk menjadi anggota Fraksi Partai Golkar DPR RI periode 2024-2029 itu di sejumlah media sosialnya.
Yang terpantau oleh GOSIPGARUT.ID di bebeberapa grup Watsapp, pada Rabu (5/4/2023) dinihari, Ketua Paguyuban Masyarakat Garut Utara (PM Gatra) itu membagikan visinya bahwa jika menjadi anggota DPR RI ia akan menjadi legislator yang jujur dan terpercaya.
Kejujuran dan keterpercayaan Holil itu, disebutkannya, berpijak pada ajaran Islam serta budaya luhur bangsa Sunda dalam bingkai butir-butir nilai dan amanat Pancasila.
Ia juga memiliki misi yang sangat pro masyarakat di Jawa Barat bagian selatan, terutama Kabupaten Garut dan Tasikmalaya. Di antara misinya yakni berjuang untuk pemekaran Calon Daerah Otonomi Baru (CDOB) Garut Utara, Garut Selatan, dan Tasikmalaya Selatan.
“Saya juga mempunyai misi untuk memprcepat pembangunan Jabar Selatan (Garut dan Tasikmalaya) sesuai Perpres Nomor 87 tahun 2021,” ujar pengusaha sukses asal Garut, dan Ketua Umum Forum Koordinasi Desain Penataan Daerah (Forkodetada) Jawa Barat itu.
Selanjutnya misi lainnya, ditambahkan Holil, akan memperjuangkan keadilan anggran pendapatan belanja negara (APBN) untuk Garut dan Tasikmalaya. Terakhir, menjungjung martabat bangsa dan memanusiakan rakyat dalam kesetaraan dan keadilan.
“Semoga Allah SWT memberkahi dengan kemenangan atas izin-Nya,” tutup pria yang pernah ikut terlibat membela Fany Octora dalam pusaran kasus perkawinan singkatnya dengan Aceng Fikri. ***