GOSIPGARUT.ID — Pasangan Syakur Amin-Putri Karlina menggelar kampanye akbar bertajuk ‘Garut Hebat: Dua Paling Serius’ di SOR RAA Adiwijaya, Tarogong Kidul, Sabtu, 23 November 2024. Di tengah kemeriahan acara, ada para pelaku UMKM yang ‘ketiban durian runtuh’.
Seperti halnya dirasakan Gina Oktaviani, pedagang baso aci asal Bayongbong, Garut. Gina merupakan satu dari puluhan pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) yang hari ini dagangannya laris manis diborong Syakur-Putri.
Gina bercerita, hari ini menjadi hari keberuntungannya. Sebab, ratusan porsi baso aci yang dia bawa ludes habis disikat ribuan massa yang datang ke acara kampanye akbar.
“Alhamdulillah, acaranya meriah. Senang sekali, karena dagangan laku. Habis semuanya,” kata Gina.
Gina bercerita, bahwa dirinya kecantol Syakur-Putri, karena dirasa sangat pro terhadap pelaku usaha kecil di Garut. “Kelihatannya beliau-beliau ini memakmurkan masyarakat dan UMKM,” katanya.
Menurut Gina, saat ini, dirinya dan para pelaku usaha kecil lain yang ada di Garut mungkin satu suara. Mereka ingin, pemimpin Garut ke depan memperhatikan nasib pelaku UMKM dan mendukung penuh usaha mereka.
“Semoga ke depannya kita bisa dibantu, khususnya di permodalan dan pengembangan usaha. Kita perlu pemimpin yang dekat dengan UMKM,” pungkas Gina.
Semarak Kampanye Akbar Syakur-Putri
Kampanye akbar yang digelar Syakur-Putri di SOR RAA Adiwijaya hari Sabtu ini, sangat meriah dan dihadiri ribuan masyarakat dari berbagai penjuru. Pantauan di lokasi, masyarakat datang meramaikan acara sedari pagi.
Selain simpatisan partai, massa pendukung hingga relawan, masyarakat umum juga datang ke lokasi, karena tidak dipungut biaya alias gratis. Ada beragam acara yang diselenggarakan, mulai dari pemeriksaan kesehatan gratis, hingga panggung hiburan.
Acara semakin meriah usai artis kenamaan ibu kota, Sule turut hadir mengisi acara. Di atas panggung, Sule menghibur ribuan massa yang hadir dengan lawakan kocak khas pria asal tanah Sunda tersebut.
Dalam orasinya, Syakur Amin mengaku sangat berterima kasih kepada para pendukung, juga masyarakat yang datang ke lokasi. Syakur mengaku berkomitmen untuk membawa perubahan ke arah yang lebih baik di Garut.
“Saya ingin Garut jadi tempat yang aman dan nyaman. Betah tinggal di Garut. Jadi, harus bagus ekonominya, pendidikannya, kesehatannya. jadi, jangan lupa tanggal 27 nanti pilih Syakur-Putri,” ungkap Syakur.
Senada dengan Syakur, Putri Karlina mengatakan sangat terharu, hari ini dirinya dan Syakur mendapatkan banyak dukungan dari masyarakat. Putri juga berkomitmen untuk memberikan perubahan Garut menjadi lebih baik dan hebat.
“Saya terharu, di sini bisa ngumpulin massa yang begitu banyaknya. Padahal jujur, kami tidak memberikan apa-apa, tapi ibu-bapak tetap datang,” kata Putri.
“Saya yakin, bahwa masyarakat Garut butuh perubahan. Sehingga, saat ada calon pemimpin yang menawarkan perubahan, maka saya yakin, rakyat akan tertarik dan memilih Syakur-Putri,” pungkas Putri. ***