Berita

Jelang Peringatan HGN 2023, Kegiatan PGRI Cigedug Tak Kalah Meriah dari Kecamatan Lain

×

Jelang Peringatan HGN 2023, Kegiatan PGRI Cigedug Tak Kalah Meriah dari Kecamatan Lain

Sebarkan artikel ini
POR Guru salah satu kegiatan yang dilaksanakan PGRI Cigedug, Kabupaten Garut, menjelang peringatan Hari Guru Nasional tahun 2023 dan HUT ke-78 PGRI.

GOSIPGARUT.ID — Kegiatan yang dilakukan PGRI Cabang Kecamatan Cigedug, Kabupaten Garut, menjelang peringatan Hari Guru Nasional dan HUT ke-78 PGRI tahun 2023, tidak kalah meriah jika dibandingkan dengan PGRI di kecamatan lain.

Menurut Ketua PGRI Cabang Kecamatan Cigedug, Tedi Kusmayadi, S. Pd, tahun ini PGRI Cigedug pun menggelar pekan olahraga guru dengan mempertandingkan cabang olahraga bola voly, tenis meja, bulutangkis, dan olahraga tradisional putra dan putri sebagai mata lomba.

“Alhamdulillah, berkat dukungan para kepala sekolah dan anggota, terutama kekompakan pengurus cabang dan ranting, PGRI Cabang Cigedug dapat menggelar peringatan HUT ke-78 PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2023 secara meriah,” ujar dia, Kamis (16/11/2023).

Baca Juga:   Warga Garut Positif Covid-19 Terus Bertambah, 34 Kasus Menyebar di 17 Kecamatan

Tedi menginformasikan bahwa POR Guru dilaksanakan selama tiga hari mulai 15 sampai 17 November 2023 bertempat di Kompleks SDN 1, 2, 3 Cigedug dan GOR Desa Cigedug. Untuk jalan sehat guru akan dilksanakan pada tanggal 23 November 2023. Sedangkan untuk upacara peringatan HGN dan HUT ke-78 PGRI akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 25 November 2023.

Baca Juga:   828 CPNS Formasi 2019 di Lingkungan Pemkab Garut Dilantik Menjadi PNS

Rangkaian kegiatan POR Guru dibuka pada Rabu (15 November) di Komplek SDN 1, 2, 3 Cigedug. Meskipun hujan, peserta tetap khidmat mengikuti prosesi pembukaan. POR Guru dibuka oleh Sekretaris Kecamatan Cigedug mewakili Camat yang berhalangan hadir karena harus menghadiri akreditasi Puskesmas Sukahurip.

Pembukaan POR Guru diakhiri dengan devile ranting di hadapan Ketua PGRI Cabang Cigedug, kepala sekolah, pengawas sekolah, Korwil Pendidikan, dan Sekretaris Kecamatan Cigedug.

Baca Juga:   Ustadz Solmed: Cisewu Rindu Tabligh Akbar, Makanya Kita Akan Mengobati Kerinduan Itu
Konten berikut adalah iklan platform Mixadvert dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *