Kesehatan

RSUD dr. Slamet dan 3 RS Lain di Garut Jadi Rumah Sakit Rujukan Covid-19

×

RSUD dr. Slamet dan 3 RS Lain di Garut Jadi Rumah Sakit Rujukan Covid-19

Sebarkan artikel ini
RSUD dr Slamet Garut. (Foto: Yan AS)

GOSIPGARUT.ID — Tim Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Garut, mengalihfungsikan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Slamet dan tiga rumah sakit lainnya menjadi Rumah sakit yang khusus menanganangi pasien Covid-19.

Humas Satgas Covid-19, Yeni Yunita, menyampaikan ketiga rumah sakit di luar RSUD dr Slamet itu adalah RSUD Pameungpeuk Provinsi Jabar, RSU Guntur, dan Rumah Sakit Media.

“Namun khusus RSUD dr. Slamet ditunjuk hanya menangani pasien Covid-19 saja,” ujar dia, Kamis (1/7/2021).

Baca Juga:   Klaster Covid-19 Banyak Ditemukan di Perkampungan Garut Selatan, Ini Pemicunya

Yeni menerangkan, bagi masyarakat Garut yang akan berobat di luar penyakit Covid-19, bisa mengunjungi beberapa rumah sakit rujukan non Covid-19, di antaranya Rumah Sakit Nurhayati, Rumah Sakit Annisa Queen, dan Rumah Sakit Intan Husada.

“Sebenarnya bisa dilakukan rujukan ke RSUD dr. Slamet, namun hanya untuk pasien hemodialisa dan thalasemia saja,” ucapnya.

Baca Juga:   Satu ODP Asal Tarogong Kidul Garut Jadi Pasien Positif Covid-19 ke-31

Yeni menambahkan, untuk beberapa rumah sakit rujukan non Covid-19 yang saat ini masih menangani pasien Covid-19 untuk menyelesaikan perawatan pasien tersebut. Namun, jika terdapat pasien Covid-19 hasil screening di rumah sakit tersebut, maka dilakukan rujukan ke rumah sakit yang sudah ditunjuk.

“Pasien Covid-19 yang sedang dilakukan perawatan di Rumah Sakit Nurhayati, Rumah Sakit Annisa Queen, dan Rumah Sakit Intan Husada, dapat dilanjutkan perawatannya sampai selesai di rumah sakit tersebut. Selanjutnya, jika terdapat pasien covid hasil screening di rumah sakit tersebut, maka dilakukan rujukan ke rumah sakit yang sudah ditunjuk,” pungaksnya. (Yan AS)


Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News, WhatsApp Channel dan Telegram Channel
Konten berbayar berikut adalah iklan platform Recreativ, Mixadvert, dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *