Politik

Dilantik Jadi Ketua DPRD Garut, Aris Munandar: Pentingnya Penyesuaian Diri Agar Dapat Jalankan Tugas dengan Baik

×

Dilantik Jadi Ketua DPRD Garut, Aris Munandar: Pentingnya Penyesuaian Diri Agar Dapat Jalankan Tugas dengan Baik

Sebarkan artikel ini
Pimpinan DPRD Garut yang dilantik pada Senin (30/9/2024) kemarin mendapat ucapan selamat dari Ketua DPRD Garut sementara Iman Alirahman.

GOSIPGARUT.ID — Aris Munandar bersama tiga anggota DPRD Garut lainnya yaitu H. S. Fahmi, Dila Nurul Fadilah, dan Ayi Suryana, pada Senin (30/9/2024) kemarin dilantik menjadi pimpinan lembaga legislatif itu untuk masa jabatan 2024-2029.

Selanjutnya Aris Munandar yang memperoleh raihan suara tertinggi pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024 lalu tersebut menjabat sebagai Ketua DPRD, dan tiga rekan lainnya masing-masing menjabat sebagai wakil ketua.

Aris yang politisi Partai Golkar ini menegaskan pentingnya penyesuaian diri dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku agar DPRD dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik.

Baca Juga:   Gerindra Klaim Prabowo-Sandi Menang Telak di Garut Capai 72%

“Sebagai pimpinan dan anggota DPRD yang baru, kami perlu segera mungkin menyesuaikan diri mempelajari bagaimana ketentuan peraturan perundang-undangan dan tata tertib DPRD yang menjadi pedoman dalam melaksanakan tugas sehari-hari bagi pimpinan dan anggota DPRD,” paparnya.

Aris berkomitmen, setiap anggota DPRD harus dapat menjalankan tugas dan fungsinya sebagai unsur penyelenggara pemerintah daerah, di antaranya yaitu mengawal pembangunan daerah serta melakukan pengawasan dalam membangun Kabupaten Garut dalam menyejahterakan rakyatnya.

Baca Juga:   1.198 Orang di Garut Lolos Seleksi Administrasi Calon Anggota PPK untuk Pilkada 2024

Ia menambahkan, bahwa anggota DPRD dan kepala daerah serta wakil kepala daerah memiliki kesamaan yaitu dipilih secara langsung oleh rakyat. Maka dari itu, lanjut Aris, sudah seharusnya anggota DPRD serta kepala dan wakil kepala daerah untuk berbakti dan meningkatkan pembangunan serta pelayanan publik bagi masyarakat.

“Saya mengajak kepada seluruh anggota DPRD Kabupaten Garut, pemerintah daerah serta seluruh masyarakat untuk bersama-sama bergandengan tangan, merapatkan barisan untuk menjawab kebutuhan dan harapan masyarakat Garut yang lebih aman, berbudaya, sejahtera, dan berdaya saing tinggi,” tandasnya.

Konten berbayar berikut adalah iklan platform Recreativ, Mixadvert, dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *