GOSIPGARUT.ID — Di ujung masa jabatannya yang tinggal menghitung hari, Bupati Rudy Gunawan masih akan melantik sejumlah pejabat baru di lingkungan Pemkab Garut sebelum turun dari jabatannya sebagai Bupati Garut.
Pelantikan pejabat baru itu, menurutnya dilakukan karena ada pejabat yang pensiun.
“Kita ada yang pensiun ya, ada yang sudah pensiun,” jelas dia kepada wartawan saat ditemui usai memimpin apel pagi di kantor Perumda PDAM Tirta Intan Garut, Selasa (9/1/2024).
Rudy memastikan, sudah tidak akan ada lagi rotasi mutasi pejabat besar-besaran di lingkungan Pemkab Garut di akhir masa jabatannya, pelantikan pejabat yang akan dilakukan hanya untuk mengisi kekosingan pejabat yang sudah pensiun saja.
“Hanya mengisi kekosongan saja, ya paling enam atau tujuh orang,” katanya.
Meski masih akan melakukan pelantikan pejabat di lingkungan Pemkab Garut. Namun Rudy Gunawan tidak akan melakukan pelantikan pejabat di lingkungan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di bawah Pemkab Garut seperti Perumda PDAM Tirta Intan.
“BUMD nggak ada, yang habis masa jabatannya nggak ada,” katanya. (Yuyus)