Wisata

Bupati Rudy Gunawan: Permata Tersembunyi di Garut Selatan Bernama Leuwi Kanjeng Dalem

×

Bupati Rudy Gunawan: Permata Tersembunyi di Garut Selatan Bernama Leuwi Kanjeng Dalem

Sebarkan artikel ini
Bupati Rudy Gunawan menjajal beberapa wisata air yang ada di Tempat Wisata Ekslusif Leuwi Dalem, yang berlokasi di Desa Cikondang, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, Sabtu (07/10/2023). (Foto: Deni Seftiana)

GOSIPGARUT.ID — Bupati Rudy Gunawan mengungkapkan sebuah permata tersembunyi di Kabupaten Garut, yaitu bernama Leuwi Kanjeng Dalem. Terletak di Desa Cikondang, Kecamatan Cisompet, tempat ini menawarkan pengalaman eksklusif dalam body rafting dan permainan air, dikelilingi oleh pemandangan bebatuan yang memukau.

Rudy meyakini bahwa Leuwi Kanjeng Dalem adalah kawasan istimewa di Garut Selatan, tepatnya di Sungai Cisanggiri. Meskipun perjalanannya sekitar 2,5 jam dari pusat kota Garut, keindahan objek wisata ini sebanding dengan usaha untuk mencapainya. Rudy juga merencanakan penanaman ribuan tanaman dan pepohonan untuk meningkatkan keasrian alam.

“Nanti, satu tahun kedepan di sini ada kawasan ekslusif yaitu 4000 tanaman duren, ada juga alpukat, ada juga bermacam-macam kelapa, ada kelapa pandan wangi, ada kelapa kopyor, ada kelapa hijau yang menyembuhkan, juga ada tanaman ribuan petai dan jengkol,” ujarnya, dalam kunjungannya di Leuwi Kanjeng Dalem, Desa Cikondang, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, Sabtu (7/10/2023).

Baca Juga:   Dongkrak Wisata Situ Bagendit, Warga Dilatih Kuasai Bahasa Asing

Bupati Garut mengajak masyarakat untuk membawa keluarga mereka menikmati liburan di Leuwi Kanjeng Dalem. Tempat ini dapat dinikmati oleh wisatawan dari segala usia.

Bupati Rudy Gunawan menjajal beberapa wisata air yang ada di Tempat Wisata Ekslusif Leuwi Dalem, yang berlokasi di Desa Cikondang, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, Sabtu (07/10/2023). (Foto: Deni Seftiana)

“Ini kawasan ekslusif, mari kita bermain air bersama keluarga, pelan-pelan akan dikembangkan oleh pihak swasta dan inilah yang namanya Leuwi Kanjeng Dalem. Ayo, inilah kegiatan yang sangat menyenangkan bagi kita usia tua dan kita bawa cucu,” ajaknya.

Baca Juga:   Objek Wisata di Garut Harus Punya Tempat Pagelaran Seni dan Budaya
Konten berikut adalah iklan platform Mixadvert dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *