Berita

Alat Berat Diturunkan Evakuasi Jalur Longsor di Gunung Gelap dan Talegong

×

Alat Berat Diturunkan Evakuasi Jalur Longsor di Gunung Gelap dan Talegong

Sebarkan artikel ini
Bencana longsor di Talegong, Senin (2/3/2020) pagi menutup jalur Cisewu-Pangalengan, Kabupaten Bandung. (Foto: Istimewa)

GOSIPGARUT.ID — Bencana tanah longsor yang terjadi di Jalan Garut-Pameungpeuk kilometer 117 atau tepatnya di Kecamatan Cihurip, menutup badan jalan provinsi. Longsor juga terjadi di Desa Sukamulya, Kecamatan Talegong, Kabupaten Garut, dan menutup jalur Cisewu – Pangalengan, Kabupaten Bandung.

Petugas sudah mengerahkan alat berat untuk membersihkan material longsoran di dua lokasi longsor yang terjadi pada Senin (2/3/2020) pagi itu.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Garut, AKP Asep Nugraha mengatakan, alat berat diturunkan untuk melakukan pembersihan material longsor. Menurut dia, material longsoran berupa batu cukup menyulitkan untuk proses evakuasi.

Baca Juga:   450 Ribu KK Terdampak Pandemi Corona, Pemkab Garut Akan Beri Bantuan

“Untuk kendaraan kecil seperti mobil dan motor bisa melintas. Kami atur bergantian agar tidak terlalu terjadi kepadatan,” kata Asep, Senin (2/3/2020).

Namun, ia menmabahkan, kendaraan besar seperti truk dan elf menjelang siang hari belum bisa melintas Jalan Garut-Pameungpeuk. Pihaknya menargetkan pembersihan material longsor dapat diselesaikan pada siang hari.

“Pada siang hari kami targetkan jalan sudah bisa bersih dari longsoran batu. Petugas juga terus berupaya secepatnya membersihkan longsor,” kata Asep.

Baca Juga:   Terjadi Longsor di Jalan Penghubung Empat Desa Garut Selatan

Bencana tanah longsor yang menutup badan jalan lintas selatan menghubungkan Kabupaten Garut-Kota Bandung di KecamatanTalegong, Senin (2/3/2020) juga mengganggu arus lalu lintas kendaraan dari dua arah.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Garut, Tubagus Agus Sofyan membenarkan longsoran tanah terjadi di jalur Talegong dan kawasan di Jalan Pameungpeuk-Garut menyebabkan kemacetan arus lalu lintas kendaraan di jalur itu.

Konten berbayar berikut adalah iklan platform Mixadvert dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *