Peristiwa

Ervin Luthfi Didzalimi, Relawan Kepung Kantor DPC Gerindra Garut

×

Ervin Luthfi Didzalimi, Relawan Kepung Kantor DPC Gerindra Garut

Sebarkan artikel ini
Massa dan relawan Ervin Luthfi menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor DPC Gerindra Jalan Proklamasi Garut, Senin (23/9/2019). (Foto: Yuyus Ys/GosipGarut)

GOSIPGARUT.ID — Gegara Ervin Luthfi, calon anggota DPR RI terpilih diganti oleh caleg lainnya Mulan Jameela, sejumlah relawan kader Partai Gerindra itu serta elemen masyarakat Garut mengepung Kantor DPC Gerindra Jalan Proklamasi Garut, Senin (23/9/2019). Mereka menggelar aksi demonstrasi terkait penggantian caleg terpilih tersebut.

Sekira pukul 08:00 WIB, massa berkumpul di posko di wilayah Mustika Dream Land, Jalan KH.Hasan Arif. Kemudian massa melanjutkan long march dengan jalan kaki menuju DPC Gerindra di Jalan Proklamasi, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut.

Baca Juga:   Basarnas Temukan Jasad Wisatawan di Pantai Karangpapak Garut

Dedi Kurniawan yang merupakan juru bicara Ervin Luthfi, saat ditemui sejumlah wartawan mengatakan, unjuk rasa yang dilakukan masyarakat bersama relawan Ervin Luthfi ini menuntut agar Dewan Pembina DPP Partai Gerindra membatalkan hasil putusannya mengenai penggantian Ervin oleh Mulan Jameela.

“Demonstrasi ini dilakukan sebagai wujud perlawanan rakyat Garut terhadap kedzaliman dan pelanggaran demokrasi yang sudah kita bangun secara jujur berdasarkan undang-undang,” ujar Dedi di sela-sela orasinya di halaman kantor DPC Gerindra.

Massa dan relawan Ervin Luthfi menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor DPC Gerindra Jalan Proklamasi Garut, Senin (23/9/2019). (Foto: Yuyus Ys/GosipGarut)

Ia menegaskan, kalau putusan itu dibiarkan tentunya akan menjadi preseden buruk dalam demokrasi dan berpolitik, yang pada akhirnya dihawatirkan akan diikuti oleh partai-partai lain.

Konten berbayar berikut adalah iklan platform Mixadvert dan MGID. Gosipgarut.id tidak terkait dengan materi konten ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *